Tim UKS Guru dan Pegawai MAN Kotabaru Jaga Kesehatan Secara Berkala

Published by Jurnalistik MAN Kotabaru on

Kotabaru (MAN Kotabaru) – Tim Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) MAN Kotabaru melakukan pendataan kesehatan dewan guru dan pegawai MAN Kotabaru di ruang UKS MAN Kotabaru, Selasa (07/06/22).

Pemeriksaan Kesehatan tersebut merupakan pemeriksaan secara berkala yang dilakukan untuk mengetahui kondisi kesehatan sejak dini.

Pembina UKS Masrufah dan Rabiatul Hizahiah yang sebelumnya sudah mendapat pelatihan dari Puskesmas mengadakan pemeriksaan kesehatan rutin kepada dewan guru dan pegawai MAN Kotabaru, sebagai bentuk peduli dan perhatian madrasah kepada para guru dan pegawai.

“Melalui kegiatan ini nantinya dewan guru yang hasil pemeriksaan kesehatannya dianggap kurang baik akan dilakukan rujukan untuk segera menindaklanjuti kepada yang lebih professional,” ungkap Rabiatul.

Pemeriksaan meliputi cek kadar kolesterol, asam urat dan gula darah. Ada sekitar 60 guru dan 15 pegawai yang diperiksa secara bergantian.

Salah satu guru MAN Kotabaru, Siti Murni dengan semangat memeriksa kesehatannya dan mengaku  sangat senang bisa mendeteksi penyakit yang ada dalam tubuh untuk lebih waspada terhadap kesehatan.

Dari hasil pemeriksaan diperoleh mayoritas kesehatan dewan guru MAN Kotabaru dalam kondisi normal dan stabil.

Kepala madrasah  Muhammad Yamin, S.Ag., M.M.  berharap dengan kegiatan tersebut dewan guru mengetahui pentingnya kesehatan dan akan tertanam pada dirinya untuk termotivasi menjaga kesehatan diri dan lingkungan sekitar sejak dini.

 

Penulis : Rima
Foto : Kontri
Editor / Redaktur : yanti