Telkomsel Ilmupedia Berikan Bantuan Kepada MAN Kotabaru

Published by Jurnalistik MAN Kotabaru on

Kotabaru (MAN Kotabaru) – Dalam Rangka Memudahkan siswa siswi mengakses internet untuk Pembelajaran, Telkomsel turut proaktif mengambil bagian dalam upaya gotong royong dan solidaritas dalam membantu seluruh elemen masyarakat Indonesia menghadapi tantangan terkait peyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) di segala sektor kehidupan.

Menyusul  himbauan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo untuk mengutamakan interaksi online sebagai upaya membatasi penyebaran Covid-19, Telkomsel menggandeng beberapa aplikasi e-learning yang mana aplikasi ini ada lah salah satu sarana dalam pendidikan dimasa pandemi.

MAN  Kotabaru menerima 800 voucher / Kartu Telkomsel pada bulan Maret 2021 dengan Paket Bebas Akses ilmupedia 30GB tanpa biaya bagi seluruh pelajar  yakni untuk siswa kelas X, XI dan XII demi membantu mereka melakukan aktivitas belajar mandiri jarak jauh dengan nyaman.

Kepala MAN Kotabaru Muhammad Yamin, S. Ag, MM menyampaikan terima kasih kepada Telkomsel yg selalu memberikan kesempatan kepada MAN Kotabaru dalam ikut serta dalam kegiatan yang diadakan oleh Telkomsel.

Di samping mempererat kerjasama dan hubungan yang harmonis kata Yamin, maka dukungan dari Telkomsel dalam mewujudkan pendidikan di era digitalisasi saat ini sangat dibutuhkan bukan sebatas menyampaikan promosi tapi sinergitas antara Telkomsel dan MAN Kotabaru harus lebih diperkuat, Rabu (06/07/22).

Kehadiran Telkomsel di MAN Kotabaru dalam Bantuan dibidang Pendidikan tidak hanya dimasa pandemi saja, sebelumnya MAN Kotabaru juga pernah mendapatkan satu buah laptop   Pada tahun 2017 yang sekarang masih layak digunakan untuk kegiatan OSIM

“Ini diberikan sebagai Bentuk Penghargaan dari Telkomsel yang mana Warga MAN Kotabaru adalah Bagian konsumen terbanyak yang menggunakan Kartu Telkomsel sebagai Alat Komunikasi,” jelas Pembina OSIM Dewi.

 

Penulis : Muji
Foto : Kontri
Editor / Redaktur : yanti