Peringati Hari Santri, Kamad Serukan Siswa Untuk Menjaga Semangat Kebersamaan
Kotabaru (MAN Kotabaru) – Sejumlah perwakilan siswa dan tenaga pendidik Madrasah Aliyah Negeri Kotabaru mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2023 pada Minggu (22/10/2023) bertempat di halaman Mesjid Raya Husnul Khatimah Kabupaten Kotabaru.
Seluruh siswa-siswi beserta tenaga pendidik yang menghadiri upacara tersebut kompak mengenakan pakaian khas santri, yakni pakaian gamis dan kerudung putih untuk perempuan, seang untuk laki-laki mengenakan baju koko putih dengan sarung dan peci.
Kepala MAN Kotabaru, Muhammad Yamin, S.Ag, MM yang juga berhadir dalam upacara tersebut menyatakan bahwa keluarga besar MAN Kotabaru sebagai lembaga pendidikan yang bernaung di bawah Kementerian Agama adalah bagian dari keluarga besar santri Indonesia.
“Kita harus dengan bangga mengatakan bahwa kita adalah bagian dari santri, karena itu tutur kata dan perilaku kita harus sesuai dengan gelar tersebut. Jangan sampai mempermalukan nama santri yang kita sandang”, ujar Yamin.
Lebih lanjut Yamin menambahkan bahwa momen upacara hari santri ini adalah momen kebersamaan dari keluarga besar santri yang ada di Kabupaten Kotabaru.
“Melalui acara ini kita bisa saling silaturahmi dengan para siswa-siswi dari madrasah lain, ataupun santri-santri dari pondok pesantren yang ada di Kotabaru. Kita harus menjaga dan merawat semangat kebersamaan kita sebagai keluarga besar santri”, tambah Yamin.
Upacara peringatan hari santri pada gelaran tahun ini belangsung lancar dan khusuk. Bertindak sebagai pembina upacara Drs. Minggu Basuki, M.Ap selaku asisten Kesra pemerintah Kabupaten Kotabaru yang menyampaikan amanat terkait dengan tema hari santri, yakni “Jihad Santri Jayakan Negeri”.
Dalam amanatnya, Basuki mengajak seluruh santri untuk terus berjuang membangun kejayaan negeri dengan semangat jihad intelektual di era transformasi digital.
Penulis: Halimah
Foto: Halimah