Mengenal Olahraga Tradisional, Siswa MAN Kotabaru Ikut Berpartisipasi
Kotabaru(MAN Kotabaru)- Sorak-Sorai diberikan kepada peserta didik MAN Mengenal Olahraga Tradisional, Siswa MAN Kotabaru Ikut BerpartisipasiKotabaru yang sedang berlomba pada cabang Enggrang, bakiak dan beberapa lomba lainnya. Semangat untuk juara ditunjukan oleh siswa MAN Kotabaru dalam setiap cabang. Bertempat di Siring Laut Kotabaru, Sabtu (05/03).
MAN Kotabaru mengikuti beberapa lomba yang ditandingkan yaitu, Bakiak Putra, Bakiak Putri, Enggrang Putra, Enggrang Putri, bola Sundul Putra, Hadang/asinan Putra, Hadang/asinan Putri, dan Senam Kreasi.
Bapak Hermansyah selaku guru olahraga dan pembina prestasi siswa bidang non akademik menyampaikan rasa bangganya dengan anak asuhannya.
“Walaupun mereka baru mengenal olahraga tradisional tersebut namun dalam berlomba mereka seolah sudah menguasai setiap cabang yang dipertandingkan”, ujarnya.
Hal ini terbukti, yaitu cabang Bakiak berhasil mencapai final. Sekalipun tidak meraih semua prestasi tapi Hermansyah sudah bangga dan memberikan apresiasi kepada semua peserta didik dengan partisipasinya mengikuti lomba olahraga tradisional tersebut.
“Semoga kedepan siswa MAN Kotabaru bisa lebih siap dalam mengikuti setiap perlombaan pada bidang olahraga tradisional”, harapnya.
Hal ini, senada dengan yang disampaikan oleh Kepala MAN Kotabaru Muhammad Yamin.,S.Ag MM, “Dalam setiap kegiatan jangan selalu berpikir untuk menjadi juara. Jadikan pengalaman dan semangat untuk bisa lebih baik di masa masa akan datang. Semua lomba baik tingkat lokal maupun nasional keseriusan dalam mengikuti latihan dan pembinaan sangat diutamakan sehingga hasil pasti memuaskan”, ujarnya.
Penulis: Siti Paridah
Poto: Kusyadi