MAN Kotabaru Didatangi Rombongan Balai Diklat Keagamaan Banjarmasin

Published by Shella Sephiana, S.Pd on

Rombongan BDK (Balai Diklat Keagamaan) Banjarmasin mengadakan kunjungan kerja ke beberapa madrasah yang ada di Kotabaru,salah satunya MAN Kotabaru, Rabu (01/12).

Rombongan BDK Banjarmasin yang diwakili oleh Widyaiswara Misbah Ariani ini secara ramah disambut Kepala Madrasah Aliyah Negeri Kotabaru Muhammad Yamin, S. Ag., MM.

Kunjungan ini merupakan rangkaian monitoring, evaluasi serta menindaklanjuti diklat PTK bagi guru madrasah yg telah berlangsung beberapa waktu lalu yang bertempat di STIT Darul Ulum.

Kepala Madrasah Muhammad Yamin, S.Ag., MM mengharapkan, apa yang telah guru-guru dapatkan pada diklat tersebut bisa direaliasisakan di satuan kerja MAN kotabaru.

Sementara itu, terpisah, Misbah Ariani menjelaskan, apa yang telah menjadi evaluasi dan monitoring saat ini akan menjadi bahan penilaian bagi pihak BDK.

“Kegiatan ini untuk bisa lebih memberikan pelatihan yang lebih optimal kedepannya demi mewujudkan PTK Madrasah yang unggul,” pungkasnya.

Nara sumber : Kepala MAN Kotabaru Muhammad Yamin, S.Ag., MM
Pembuat berita: Nail Imtiaz, S. S
Foto : Dewi Muji Astuti, S. Pd. I
Editor : Irfan Abdurrahmat, S. Th. I

Categories: Berita